Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil

Advertisement
Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil - Kamar mandi merupakan salah satu bagian interior rumah yang paling penting. Jika selama ini fungsi utama dari kamar mandi adalah sebagai tempat untuk mandi, buang air kecil dan buang air besar. Maka semenjak hadirnya tren desain rumah minimalis, kini kamar mandi dapat memiliki fungsi lain yaitu untuk mempercantik interior rumah. Konsep modern pada kamar mandi minimalis sebenarnya tidak jauh berbeda dengan konsep yang ada pada desain rumah minimalis itu sendiri yaitu dengan meletakkan perabotan seminimum mungkin di ruangan kamar mandi Anda.

Bagi yang memiliki kamar mandi berukuran luas tentunya mendesain kamar mandi bukanlah perkara yang sulit. Namun bagaimana dengan kamar mandi kecil atau minimalis? Jika Anda pandai dalam menyiasati kamar mandi minimalis maka tentu saja bisa menciptakan kesan luas. Tapi, ada beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan. Salah satunya adalah pemilihan warna, untuk menciptakan kesan yang luas bisa dengan menggabungkan warna gelap dan terang. Selain itu tambahkan juga cermin besar atau pencahayaan yang memadai.

Kamar Mandi Minimalis

Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil

Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil

Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil

Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil

Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil
Jika dinding kamar mandi Anda warnanya gelap, maka pencahayaannya harus terang. Hal yang tidak kalah pentingnya adalah pemilihan furnitur minimalis untuk kamar mandi Anda seperti wastafel, bak mandi, dan rak handuk. Memilih ubin dengan ukuran besar akan membuat ruangan terlihat lebih luas. Sedangkan memilih kombinasi warna ubin dengan motif bunga dapat memberikan kesan mewah dan elegan. Piring keramik bermotif logam dan unik bisa Anda jadikan sebagai wadah yang menarik.

Penggunaan shower dan bak mandi juga berperan penting dalam mencitrakan desain kamar mandi minimalis. Anda bisa memilih ukuran dan fungsi yangg sesuai dengan kebutuhan, mudah dibersihkan, dan tidak mudah rusak. Untuk keran, gagang shower dan perlengkapan lainnya sebaiknya pilih yang berbahan stainless, mungkin sedikit mahal tapi ketahanannya akan jauh lebih baik daripada besi/plastic yang lebih mudah rusak.

Hal lain yang harus Anda perhatikan adalah saat pembagian garis nat keramik, diperlukan perhitungan dan pengukuran yang tepat agar sisa potongan keramik dari setiap sudut nantinya bisa menjadi simetris. Anda juga bisa menggunakan ukuran keramik lantai dan dinding dengan garis nat yang berbeda yaitu dengan memasang keramik lantai secara diagonal agar kesan kamar mandi minimalis modern semakin menonjol.

Dengan demikian kamar mandi yang mungil bukan lagi menjadi masalah. Cobalah untuk sedikit kreatif dalam memaksimalkan penampilan kamar mandi Anda agar terlihat lebih Indah dan menarik. Ide yang cerdas memang mutlak diperlukan ketika membuat gambar kamar mandi minimalis, sebab kamar mandi berdesain minimalis ini secara tidak langsung harus mengubah ruangan yang sempit menjadi terlihat luas dan nyaman.
Advertisement.
Desain Kamar Mandi Minimalis Modern Ukuran Kecil | Unknown | 5